GLOBAL- Jakarta – Bagi para astronaut, aktivitas sehari-hari yang biasa kita anggap sederhana menjadi tantangan yang memerlukan perencanaan dan kehati-hatian ekstra. Tanpa gravitasi bumi, kesalahan kecil saat beraktivitas sehari-hari dapat membahayakan keselamatan para astronaut.
Dikutip dari laman Space pada Jumat (16/08/2024), berikut hal tidak bisa dilakukan astronaut di luar angkasa.
1. Makan dan Minum Sembarangan
Makanan atau minuman yang dapat dikonsumsi di luar angkasa tentu saja tidak sebebas di Bumi. Terdapat beberapa makanan dan minuman yang dilarang atau dibatasi.
NASA mengatakan bahwa astronaut tidak boleh makan makanan seperti roti. Makanan-makanan bubuk seperti merica dan garam tidak disediakan.
Sebab, selain akan sia-sia karena tiada gravitasi bumi, juga menimbulkan bahaya. Bubuk-bubuk tersebut dapat menyumbat ventilasi, mencemari peralatan, dan melukai para astronaut seperti masuk ke mulut.
Selain itu, es krim dan susu juga dilarang, karena tidak ada kulkas untuk menyimpannya.
2. Indra Perasa Tidak Berfungsi
Saat berada di luar angkasa, indra perasa astronaut berubah. Ketika di bumi, cairan tubuh umumnya mengendap di kaki.
Akan tetapi, gravitasi yang rendah membuat cairan ini bergerak bebas di tubuh. Kondisi ini membuat banyak makanan terasa hambar.
Untuk mengaktifkan kembali indra perasa, banyak astronaut lebih menyukai makanan pedas, seperti paprika, lobak atau wasabi.