Tingkat kemiskinan ekstrem di Jatim pada 2020 sebesar 4,4 persen atau setara 1.812.210 jiwa turun menjadi 0,82 persen atau setara 331.970 jiwa hingga 2023. Artinya, Khofifah berhasil menurunkan kemiskinan ekstrem sebesar 3,58 persen atau setara 1.480.140 jiwa.
Berbagai capaian prestasi tersebut tentu sangat membanggakan bagi warga Jatim, tentu kian membuat hidup masyarakat lebih sejahtra. Maka itu dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat dapat ikut terus mendukung Khofifah.
Dirinya percaya atas keberhasilan besar yang didapatkan sampai sekarang mampu memberi banyak kemaslahatan. Sehingga sangat layak untuk dijadikan pemimpin Jatim pada masa mendatang.
“Saya berdoa kepada Allah SWT serta mengajak kepada seluruh para ulama, kiai, tokoh masyarakat, untuk bisa memilih ibu jadi Gubernur Jawa Timur,” ujarnya.
Berita Pemilu