Golkar Resmi Usung Benyamin Davnie – Pilar Saga di di Pilkada Tangsel



Pasangan Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan juga mengungkapkan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Partai Golkar.

“Saya bersama Bang Pilar Saga ichsan mengucapkan terima kasih karena telah dipercaya dan diberikan amanat kembali untuk maju dalam PILKADA 2024,” ujar Benyamin Davnie.

Benyamin mengatakan, akan akan terus menjalin hubungan dan berkomunikasi dengan partai lain dalam menghadapi Pilkada Tangsel tahun ini. Hal itu juga diamini oleh Pilar Saga. 

“Dan saya bersama Pak Benyamin, kami akan mulai sosialisasi dan turun ke masyarakat,” kata Pilar.

Pilkada 2024 di Tangerang Selatan diperkirakan akan menjadi salah satu kontestasi politik yang menarik perhatian publik, mengingat posisi strategis kota ini serta potensi besar yang dimilikinya.

Dengan dukungan dari Partai Golkar, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan diharapkan dapat menjadi pilihan utama masyarakat Tangerang Selatan dalam menentukan pemimpin mereka untuk periode mendatang.

Berita Pemilu