SHOWBIZ- Jakarta Serial Jejak Rahasia yang diproduksi Sinemart dan disutradarai Rizal Basri tayang perdana mulai 6 Agustus 2024 hanya di SCTV. Beda dengan serial SCTV lainnya, serial ini dibalut teka-teki dan misteri di setiap episodenya.
Selain dibintangi Shanice Margaretha sebagai Febby, Jejak Rahasia diperkuat performa Endy Arfian (Dikta) dan Rassya Hidayah (Iril). Jejak Rahasia pun menjanjikan kualitas cerita dan akting pemain yang solid.
Serial ini menampilkan tiga sahabat dalam satu kampus yakni Dikta, Febby, dan Iril. Shanice Margaretha menjelaskan bahwa Febby mahasiswi psikologi yang cerdas, pemberani, sekaligus punya insting kuat.
“Febby mahasiswi psikologi dengan insting kuat. Karakternya pemberani, cerdas, independen, pintar kayak teman-teman terus punya insting kuat. Dia punya sahabat-sahabat yang saling melengkapi,” tutur Shanice Margaretha pada konferensi pers virtual via Zoom di SCTV, Kamis (8/8/2024).
Showbiz